Jakarta, indotv-news.com – Sebuah gudang bahan kimia dan bahan karet mentah habis dilalap sijago merah, Pada Kamis, 05 Juli 2018 pukul 17.35 WIB, yang berlokasi di JL. Kampung Bandan Kelurahan Ancol Kecamatan Pademangan Jakarta Utara.

Petugas Pemadam kebakaran telah Pengerahan 34 Unit mobil Damkar dari beberapa wilayah (JU : 18 Unit, JB : 12 Unit, JP : 2 Unit dan PK : 2 Unit). Untuk berupaya memadamkan api.

Adapun korban sementara ada 2 orang, Alex Suparno (25th) dan Tarsum (35th), Kedua nya mengalami Luka bakar, Belum diketahui korban jiwa, Begitu juga kerugian soal material.

Gudang bahan kimia dan bahan karet mentah yang telah habis hangus terbakar, masih dalam penanganan petugas pemadam kebakaran guna pendinginan agar tidak terjadi kebakaran kembali.

Untuk dugaan sementara, penyebab kebakaran gudang bahan kimia dan bahan karet mentah tersebut kosleting  listrik.

Subejo Kepala Dinas Gulkarmat Provinsi DKI Jakarta di dampingi oleh Satria Gunawan Kasudin Gulkarmat Kota Administrasi Jakarta Utara, Turun langsung ke lokasi kebakaran, untuk memantau proses pemadaman.

Lokasi kebakaran dijaga ketat oleh petugas keamanan dan dipasangi garis polis, Pihak kepolisian masih menyelidik penyebab kebakaran gudang pabrik besar yang berada di wilayah tersebut.

comments (0)

Your email address will not be published.

You may use these HTML tags and attributes: <a href="" title=""> <abbr title=""> <acronym title=""> <b> <blockquote cite=""> <cite> <code> <del datetime=""> <em> <i> <q cite=""> <s> <strike> <strong>

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.