Tangerang, indotv-news.com – Jelang hari libur panjang sekolah, perayaan natal 2017 dan Tahun Baru 2018, banyak masyarakat menfaatkan momen tersebut, ada yang pelesiran pergi keluar kota hingga ketempat liburan di daerah pengunungan ataupun pesisir laut. karena hal tersebut dapat terjadi kemacetan kendaraan serta kecelakaan di jalan.
Menindak lanjuti hal tersebut dan juga mengantisipasi hal-hal yang tidak diinginkan jelang natal dan tahun baru, Polsek Karawaci kota tangerang gelar pos pengamanan, di wilayah perempatan Mall Shinta kota tangerang. dan menjaga 33 gereja yang tersebar di wilayah karawaci kota tangerang. hal tersebut disampaikan Kapolsek karawaci Kompol Abdul Salim,SH yang Didampingi Wakapolsek AKP Erizal bersama jajaranya di sela acara maulid nabi besar muhammad saw yang ke 1439H yang di gelar di Mako Polsek Karawaci.
Kompol Abdul Salim Menambahkan kepada masyarakat yang ingin berpergian dalam waktu lama, agar mengantrol lagi kondisi rumah, dan mengecek fisik dan surat-surat kendaraan yang ingin dipakai untuk berpergian.
comments (0)