Tangerang | indotvnews.co.id – Mengantisipasi terjadinya luapan air saat hujan, akibat buruknya darenase, warga rw 10 dan rw 11, Banjar Wijaya, Cipondoh Kota Tangerang menggelar kejabakti membersihkan gorong gorong dan normalisasi draenase, yang diinisiasi ketua rw, tokoh masyarakat dan Wakil Ketua Dprd Kota Tangerang Ir. H. Turidi Susanto.

Untuk memaksimalkan kegiatan kerja bakti tersebut Ir. H. Turidi Susanto yang kini bakal calon walikota tangerang, mengerahkan armada kendaraan besar penyedot lumpur milik Dinas PUPR Kota Tangerang. Yang sebelumnya sudah berdiskusi dengan ketua rw 10 dan rw 11 terkait normalisasi draenase.

Lebih lanjut dirinya menambahkan kedepan akan memajukan anggaran untuk pembangunan normalisasi draenase yang berada di lingkunga rw 10-dan 11 perumahan banjar wijaya, hal tersebut dikarnakan draenase yang saat ini terlihat dangkal dimana lumpurnya sudah mencapai 70 cm.

Adrian ketua rw 11 dan Alexander tokoh masyarakat menceritakan awal mula kondisi lingkungan perumahan banjar wijaya, dimana saat turun hujan, air akan meluap kejalan utama warga hingga mencapai 50 cm. Dan sangat menganggu aktifitas warga.

Dengan kehadiran Wakil Ketua DPRD Kota Tangerang, sangat menginspirasi warga, dimana sosok pemimpin yang kenal warga kota tangerang yang selalu mendengarkan aspirasi dan turun langsung ke warga. Bukan omon omon tetapi eksen, dan mewakili seluruh warga perumahan banjar wijaya  andrian mengucapkan terimkasih kepada Ir. H. Turidi Susanto.

Dalam kesempatan tersebut putra daerah kota tangerang berharap kepada seluruh warga untuk proaktif membersihkan dan merawat lingkungan khususnya saluran air (draenase)

comments (0)

Your email address will not be published.

You may use these HTML tags and attributes: <a href="" title=""> <abbr title=""> <acronym title=""> <b> <blockquote cite=""> <cite> <code> <del datetime=""> <em> <i> <q cite=""> <s> <strike> <strong>

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.