Jakarta, indotvnews.co.id – Berawal dari keterlibatan masyarakat dalam memberikan informasi, untuk masalah penyalahgunaan narkotika.
Sabtu (8/5/2021) 555 personel gabungan dari Direktorat Reserse Narkoba, Ditreskrimum Polda Metro Jaya dan Brimob dari Sabhara serta Satresnarkoba Polres Metro Jakarta Barat diturunkan untuk melakukan penggerebekan Sejumlah rumah, di Kampung Ambon Komplek Permata, Kedaung Kali Angke, Cengkareng, Jakarta Barat.
Dari hasil Gerebek tersebut, Polisi Amankan 50 Orang, dan barang haram Narkoba jenis ganja dan Shabu .
Serta barang bukti lainnya berupa alat timbang, dua senjata rakitan dengan lima peluru tajam, dan Tiga airsoft gun alat bong.
Dalam penggerebekan tersebut, gabungan kepolisian menyisir, dan membongkar bedeng-bedeng yang kerap digunakan sebagai tempat pesta narkoba, ungkap Kapolres Metro Jakarta Barat Kombes Pol Ady Wibowo
comments (0)