Tangerang, indotvnews.co.id – Memperingati hari santri nasional ( HSN) Polsek Karawaci Polres Metro Tangerang Kota kunjungi pondok pesantren ( Ponpes) dan berikan bantuan paket sembako kepada puluhan anak yatim yang berada di wilayah hukum polsek karawaci diantaranya Pondok Pesantren Ar Ruhama dan Anak Yatim di kelurahan Pasara Baru, Kec. karawaci Kota tangerang.
Kapolsek Karawaci Kompol ABDUL SALIM, SH beserta jajaran kunjungi ke diaman Rw 04 yang berada di wilayah kelurahan Pasar Baru tepatnya di jalan Asrama Polisi, dan berikan puluhan paket sembako, selain Kapolsek hadir juga lurah Pasar Baru YUDHI PRADANA.
Setelah memberikan paket sembako di wilayah kel. pasar baru, Kapolsek melanjutkan ke lokasi kedua di Pondok Pesantren Ar Ruhama di jalan merdeka, kel. Pabuaran, Kec. Karawaci, Kota Tangerang dan disambut langsung oleh pimpinan pondok pesantren KH Baehaki.
Pemberian paket sembako dihadiri Kompol ABDUL SALIM, SH (Kapolsek Karawaci), AKP ERIZAL, SH ( Wakapolsek), AKP SUBARI, SH (Kanit Lantas), IPDA NURMAN (Panit Bimas), IPTU HERMAN ( Panit Provos), IPDA KAMAL FARID ( Kanit Shabara) dan Jajaran polsek Karawaci,
Kapolsek mengukapkan kegiatan ini merupakan atensi dari Kapolres Metro Tangerang Kota Kombes Pol HARRY KURNIAWAN, S.IK, MH untuk selalu mengunjungi dan berikan bantuan kepada para santri
Para santri Ar Ruhama dan juga KH Baehaki pimpinan pondok pesantren mengucapkan terima kasih kepada KApolsek Karawaci beserta jajaran yang telah memberikan bantuan berupa paket sembako.
comments (0)