Tangerang | indotvnews.co.id – guna meningkatkan perekonomian masyarakat dengan mengembangkan usaha UMKM Badan Usaha Milik Negara (BUMN) khususnya Bank Mandiri, menggelar pelatihan strategi pengembangan usaha kepada kurang lebih 50 penggiat umkm yang dilaksanakan di aula serbaguna Gereja St Nikodemus, sabtu (22/6/24).
Kegiatan pelatihan tersebut dihadiri Ananta Wahana Anggota Dpr Ri Komisi 6, Abraham Garuda Laksono Ketua Yayasan Padepokan Kebangsaan Karang Tumaritis, dan Hary sebagai narasumber dari pihak Bank Mandiri dan Hartanto penggiat umkm tangerang raya.
Usai acara Abraham Garuda Laksono menuturkan kegiatan tersebut merupakan aspirasi para penggiat umkm jamaat Gereja St Nikodemus yang membutuhkan strategi baru untuk meningkatkan usaha.
Dirinya menambahkan selain memberikan pelatihan, kegiatan tersebut sekaligus untuk mensosialisasikan program permodalan dengan persyaratan yang mudah, dan untuk kegiatan kali ini sudah yang ke 10 .
Nampak terlihat para peserta sangat antusias mengikuti rangakian kegiatan, dan menurut aditya, susan, merry dan sapto prasetyo, seluruh narasumber cukup baik dalam menyampaikan program dan kegiatan tersebut sangat positif untuk para penggiat umkm.
Dengan suksesnya pelaksanaan pelatihan tersebut, para peserta mengucapkan terimakasih kepada Ananta Wahana dan harapan besar kepada abraham garuda laksono untuk bisa meneruskan perjuangan ananta wahana, yang sangat peduli dengan masyarakat.
Politikus muda Abraham Garuda Laksono berharap kegiatan tersebut berkesinambungan, dan dirinya mengucapkan terimakasih kepada ananta wahana anggota dpr ri komisi 6, pihak bumn khususnya bank mandiri dan kepada Jamaat Gereja St Nikodemus.
comments (0)