Tangerang, indotv-news.com – Banyaknya bencana alam yang terjadi didunia seperti tanah longsor, kekeringan, penurunan dasar bumi dan polusi Udara, hal itu dikarnakan ulah kita sendiri.
SULI ROSADI, S.Sos Camat Karawaci Kota Tangerang menggerakan seluruh masyarakat Karawaci untuk melakukan penyelamatan Bumi seperti membuat gerakan menabung air dan penghijauan secara vertikal garden. Hal tersebut diungkapakan camat karawaci saat ditemui media dikantornya Senin 9 April 2018
Selain melaksanakan penanaman biopori dirinya juga melakukan penanaman tumbuhan, SULI ROSADI mengungkapkan dimana tumbuhan sangat berperan penting dengan udara, karena tumbuhan diketahui bisa menyumbangkan oksigen untuk dunia
Oksigen sangat penting untuk tubuh kita dan juga kelangsungan hidup, banyak masyarakat yang membutuhkan oksigen terkadang harus memaksakan untuk membeli oksigen. Suli Rosadi berharap dengan menanam pohon kita sudah bisa menciptakan oksigen untuk diri sendiri dan juga masyarakat
comments (0)