Jawa Barat, indotv-news.com – Komisi Pemilihan Umum KPU kabupaten Kuningan Jawa Barat Jumat 12 Januari 2018 gelar bimtek pemuktahira data dan penyusunan daftar pemilih di hotel di bilangan kuningan jawa barat. sebanyak 64 orang peserta yang terdiri dari ketua dan anggota pemilihan kecamatan (PPK) divisi teknis se-kabupaten kuningan mengikuti bimtek selama 2 hari dari tanggal 12 sampai dengan 13 Januari 2018. guna persiapan jelang Pilkada 2018 yang serentak dilakukan seluruh wilayah Di Indonesia pada tanggal 27 Juni 2018,
Dudung Abdul Rahman Ketua Pelaksana Bimtek KPU Kabupaten Kuningan Jawa Barat menjalaskan, acara ini dilakasanakan untuk penguatan pengetahuan tentang tahapan pendaftaran pemilih.
Ketua KPU kabupaten Kuningan Jawa Barat Heni susilawati menambahkan, sebanyak 3 pasangan calon yang akan bersaing untuk menjadi bupati dan wakil bupati. dirinya berharap kepada para calon agar menjadikan pilkada sebagai wahana edukasi demokrasi dan masing-masing pasangan calon untuk memberikan pendidikan politik yang baik kepada masyarakat dan berkompetisi visi,misi dan program.
comments (0)