Tangerang, indotvnews.co.id – Jelang Natal dan tahun baru 2019 dimana seluruh masyarakat dari kalangan di indonesia merayakannya. Dan dalam rangka mengantisipasi terjadi hal-hal yang tidak diinginkan menjelang ataupun pas hari natal dan tahun baru, Kapolsek Jatiuwung gelar rapat koordinasi pengamanan natal dan tahun baru 2019 di Aula Mako Polsek Jatiuwung Polres Metro Tangerang Kota, Rabu (12/12/18)

Sebanyak 40 orang yang hadir dalam Acara tersebut diantaranya dari MUSPIKA, ORMAS, FKUB, MUI, Senkom , Pokdar dan para Pengurus Gereja yang berada diwilayah hukum Polsek Jatiuwung.

Dalam sambutannya Kapolsek Jatiuwung KOMPOL ELIANTORO JALMAF, S.IK, M.IK mengucapkan terima kasih atas kehadiran bapak dan ibu adapun tujuan saya hari ini tidak lain adalah untuk Silaturahmi dan untuk mengajak bapak ibu semua menjaga kestabilan Kamtibmas dalam rangka pengamanan Natal dan Tahun Baru”.ucapnya

pertemuan ini juga untuk mengevaluasi atas pengamanan tahun kemarin maupun Rencana Pengamanan untuk tahun ini, dimana sebelumnya Kami ( Polsek Jatiuwung) menggelar acara yang sama pada tahun lalu”.terangnya

Saya berharap bahwa Perayaan Natal dan Tahun Baru ini akan berjalan dengan Lancar, Aman dan tidak ada masalah, Silahkan koordinasi kepada binamas jika gereja ada kegiatan yang besar”.harap Kompol Eliantoro Jalmaf

Dalam kesempatan tersebut Ketua MUI Kec. Periuk KH. MISBAHUL MUNIR mengungkapkam Berbeda itu Indah, Berbeda itu Kuat, Berbeda dan Bersatu itu akan dapat Menghilangkan Kotoran. Dan saya bersyukur di Wilkum Polsek Jatiuwung merasa aman dan Nyaman”.tuturnya

Dalam sambutannya Perwakilan Muspika PURNOMO, SE Sekcam Cibodas menjelaskan Bahwa kami dari Kecamatan Memiliki Personil untuk ikut dan Bergabung dalam rangka Mengamankan Natal dan Tahun baru yaitu TRAMTIB, dan Semoga tahun Ini pengamanan dapat berjalan lebih Sukses dibanding tahun kemarin dan tidak ada kejadian yang menonjol yang tidak kita inginkan.

Sambutan juga di ungkapkan Perwakilan Gereja Katholik (Santo Agustinus) ARIS, sangat bersyukur bahwa saat ini kita dapat bertemu kembali sebagaimana tahun kemarin, Dengan kegiatan tersebut kita akan saling mengenal sehingga dapat berhubungan dengan baik dalam rangka menjaga kestabilan Keamanan maupun Toleransi antar umat beragama.

Diselesai acara Kapolsek Jatiuwung menjelaskan kepada media tujuan digelarnya Kegiatan Rakor untuk mengetahui dan menganalisa kebutuhan Pengamanan serta tingkat kerawanan yang diduga akan timbul saat Perayaan Natal dan Tahun Baru sehingga dapat meminimalisir segala kejadian hal tersebut diungkapkan kapolsek Jatiuwung”.ujar Kompol ELIANTORO JALMAF, S.IK,.M.IK (Kapolsek Jatiuwung)

comments (0)

Your email address will not be published.

You may use these HTML tags and attributes: <a href="" title=""> <abbr title=""> <acronym title=""> <b> <blockquote cite=""> <cite> <code> <del datetime=""> <em> <i> <q cite=""> <s> <strike> <strong>

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.