Tangerang | indotvnews.co.id – senin 27 juni 2022, dewan perwakilaran rakyat daerah, (DPRD) kota tangerang menggelar rapat paripurna penetapan 1 rancangan peraturan daerah (RAPERDA) dan penyampaian penjelasan walikota tangerang mengenai 3 raperda kota tangereng, yang dilaksanakan di ruang rapat paripurna dprd kota tangerang. (27/6/22).
Adapun agenda penetapan 1 rancangan peraturan daerah tentang kedudukan protokoler dewan perwakilan rakyat daerah kota tangerang.
Dalam rapat tersebut walikota juga menyampaikan tentang penjelasan atas 3 (tiga) RAPERDA, di antaranya Raperda tentang pertanggungjawaban pelaksanaan anggaran pendapatan dan belanja daerah tahun anggaran 2021, Raperda tentang perubahan atas perda nomor 5 tahun 2017 tentang penyerahan prasarana, sarana, dan utilitas perumahan, dan Raperda tentang tanggung jawab sosial dan lingkungan badan usaha di kota tangerang.
Hadir dalam sidang tersebut ketua DPRD Kota Tangerang GATOT WIBOWO, S.IP.,M.IP, wakil ketua 1 (satu) H.Ir.TURIDI SUSANTO, ketua 2(dua) , H.KOSASIH, ketua 3 (tiga), TENGKU IWAN JAYANSYAH, Walikota Tangerang H. ARIEF R WISMANSYAH, Wakil Walikota, H. SACHRUDIN, 35 anggota DPRD, serta di saksikan camat dan lurah se kota tangerang melalui zoom.
Dalam rapat paripurna tersebut, dilakukan penandatanganan keputusan bersama dprd dan wali kota tangerang mengenai persetujuan terhadap raperda tentang kedudukan protokoler dprd kota tangerang menjadi peraturan daerah (perda) kota tangerang serta penandatanganan berita acara persetujuan bersama.
Rapat paripurna dprd kota tangerang dilanjutkan dengan penyampaian pemandangan umum fraksi terhadap 3 raperda yang disampaikan oleh H.JUNAEDI, ketua komisi 1 dprd kota tangerang
Kepada media walikota tangerang haji arief r wismansyah menjelaskan akan mendorong partisipasi para pengembang dan CSR menjadi solusi terhadap pembangunan di kota tangerang
Kedepan dprd kota tangerang akan melanjutkan rapat paripurna rabu mendatang setelah mendapatkan jawaban dari walikota tangerang terkait penyampaian para fraksi, hal tersebut diutarakan ketua dprd kota tangerang gatot wibowo.
comments (0)